06 November 2020
KEGIATAN SENAM AEROBIK DI DESA PURWODADI
PURWODADI - Apa itu senam aerobik? Senam aerobik itu merupakan suatu gabungan antara rangkaian gerak dan musik yang sengaja dibuat, sehingga muncul keselarasan antara gerakan dan musik tersebut untuk mencapai suatu tujuan yaitu tubuh sehat dan bugar.
Apa manfaat dari senam aerobik?
Senam aerobik sangat bermanfaat untuk menyehatkan tubuh manusia, terutama sangat baik untuk kesehatan jantung. Senam aerobik juga bermanfaat dalam meningkatkan aliran oksigen ke otot dan jantung, dengan banyaknya oksigen yang masuk, maka tubuh akan menjadi semakin sehat.
Kegiatan senam aerobik di Desa Purwodadi ini dilakukan setiap hari kamis, pukul 15.00 WIB yang diselenggarakan di aula kantor Desa Purwodadi. Masyarakat Desa Purwodadi usia produktif khususnya kaum wanita sangat antusias untuk mengikuti olahraga aerobik ini. Untuk instruktur senam, sementara ini masih mendatangkan pelatih senam dari luar desa.
Olahraga senam aerobik yang dipandu oleh instruktur senam, dilaksanakan selama 30 menit dilanjutkan pendinginan, dan ramah tamah. Selain mampu menjadikan tubuh lebih sehat, kegiatan senam ini juga bertujuan untuk mempererat silaturahmi antar warga Desa Purwodadi.