10 November 2020
PELAKSANAAN POSYANDU BALITA POS 1 DI MASA PANDEMI COVID 19
Purwodadi - Pelaksanaan posyandu balita yang sempat terhambat sebagai antisipasi penyebaran Covid-19, akhirnya bisa kembali digelar pada hari Selasa tanggal 10 Nopember 2020 di Desa Purwodadi. Hal ini dilakukan guna memantau tumbuh kembang anak yang sempat terganggu karena pandemi Covid-19.
Pelaksanaan pelayanan posyandu untuk balita dibuka sesuai jadwal, pelaksanaan kegiatan posyandu diawasi oleh petugas puskemas yang sudah paham protokol kesehatan yang harus dilakukan. Sedangkan kader posyandu balita membantu kegiatan sesuai instruksi petugas kesehatan dari Puskesmas Rejomulyo. Pelaksanaan kegiatan posyandu balita dilakukan selama 4 hari dengan jadwal hari pertama di Pos Melati 1 di RT 006 RW 002 Desa Purwodadi. Untuk hari selanjutnya akan bergantian di pos yang lain.
Seorang ibu yang mengantarkan anaknya ke posyandu akan memiliki tingkat keamanan lebih baik daripada ketika ibu tersebut berbelanja ke pasar ataupun toserba. Sebab, ketika di posyandu mereka akan dicek suhu tubuhnya dan diharuskan untuk mencuci tangan dengan sabun sebelum masuk ke posyandu. Semisal mereka tidak memakai masker, maka akan ditegur dan disarankan untuk mengambil masker.
Petugas kesehatan dari puskesmas juga akan melakukan screening ketat kepada para kader yang bertugas di posyandu. Khususnya sebelum melakukan pelayanan di posyandu. screening wajib dilakukan demi memberi aman ke semua pihak. Para petugas yang melakukan pelayanan dipastikan sehat, begitu pun dengan sasaran layanan pelayanan posyandu. Sebelum dilaksanakan kegiatan posyandu balita, tempat pelaksanaan kegiatan akan dilakukan penyemprotan desinfektan, sesuai protocol kesehatan yang berlaku.