14 Februari 2020
MENCETAK GENERASI SEHAT DAN CERDAS BERSAMA POSYANDU BALITA DESA PURWODADI
Purwodadi. Anak merupakan SDM masa depan yang harus dijaga dan dipelihara, karena kepada merekalah masa depan suatu negara akan terjaga. Salah satu upaya yang dilakukan adalah selalu memantau perkembangan dan pertumbuhan anak-anak ini. Kegiatan yang sudah berjalan di Desa Purwodadi dalam upaya memantau perkembangan dan pertumbuhan anak dan balita adalah kegiatan Posyandu Balita.
Kegiatan ini secara rutin sudah dilakukan setiap bulan, dengan kerjasama yang solid antara kader-kader Posyandu Balita dan Tim Kesehatan dari Puskesmas Rejomulyo. Pada bulan Pebruari ini posyandu balita dilaksanakan pada hari Kamis (13/02/2020), di 4 pos yang sudah ditentukan.
Untuk bulan Februari ini ada tambahan kegiatan khusus yaitu pemberian vitamin A dan pengukuran tinggi badan bagi anak dan balita. Selain kegiatan rutin lain yang sudah biasa dilakukan, yaitu pemantauan berat badan dengan kegiatan penimbangan, penyuluhan dan pelayanan kesehatan.
Secara keseluruhan lebih dari 200 anak dan balita yang tercatat hadir dalam kegiatan ini yang terbagi dalam 4 pos. Sikap antusias dari orang tua dalam upaya menjaga dan memantau kesehatan anaknya tentu merupakan hasil kerja keras dari kader-kader Posyandu balita dalam melakukan sosialisasi dan pencerahan kepada masyarakat khususnya orang tua yang memiliki balita untuk senantiasa hadir dalam kegiatan ini.
“Kader-Kader Posyandu Balita Desa Purwodadi secara luar biasa telah memberikan kontribusi yang nyata kepada Desa dengan tanpa lelah terus melakukan sosialisasi kepada masyarakat akan pentingnya untuk hadir dalam kegiatan posyandu balita ini. Anak dan balita sebagai aset masa depan desa perlu untuk dijaga dan dipantau kondisi kesehatan dan perkembangannya, karena dengan memiliki generasi masa depan yang sehat dan cerdas, maka kemajuan desa akan lebih cepat terlaksana”, ungkap Ibu Suci Minarni selaku Kepala Desa Purwodadi.
Kita berharap semoga para orang tua yang ada di Desa Purwodadi tetap terjaga kepedulian dan sikap aware akan perkembangan dan pertumbuhan balita dan anaknya, karena pemerintah desa pun sudah memiliki beberapa program dan kegiatan yang dirancang untuk mendukung hal tersebut.