WEB LAMA
18 Juni 2021

RAKOR PENANGANAN COVID-19 DENGAN BUPATI MAGETAN

PURWODADI@MAGETAN.GO.ID,PURWODADI -- Masih meningkatnya penyebaran Corona Virus Diseace (Covid 19) di Kabupaten Magetan, Bupati Magetan, Wakil Bupati Magetan didampingi Dandim 0804, dan Kapolres Magetan, mengadakan rapat koordinasi penanganan covid-19 secara virtual melalui zoom meeting yang diikuti oleh seluruh Kecamatan di wilayah Kabupaten Magetan pada Kamis, 17 Juni 2021 pukul 09.00 WIB. Rakor yang dipimpin Bupati Magetan menyampaikan beberapa hal penting yang harus dievaluasi terkait penyebaran Covid-19 di Kabupaten Magetan, yang masih saja terus meningkat di masyarakat, diantaranya adalah harus disiplin menerapkan protokol kesehatan, meningkatkan kewaspadaan, dan terus mengingatkan agar mengurangi mobilitas dan aktivitas dari luar wilayah Kutai Barat. Kecamatan Barat menjadi salah satu peserta yang mengikuti kegiatan ini bertempat di Aula Kecamatan Barat. Dihadiri oleh Camat Barat, Kapolsek Barat, Danramil Barat, Kepala Puskesmas Tebon dan Rejomulyo serta Kepala Keluarahan dan Kepala Desa se-Kecamatan Barat. Selesai mengikuti rakor via zoom dengan Bupati Magetan, Camat Barat menyampaikan beberapa hal penting yang patut menjadi perhatian seluruh pemangku jabatan di wilayah Kecamatan Barat. Beberapa hal yang disampaikan Camat Barat antara lain terkait diterbitkannya Perpres No 14 tahun 2021, bagi penerima bantuan yang sudah masuk data penerima vaksin tetapi menolak maka bantuannya bisa dibatalkan. Juga dibahas terkait ketentuan pelaksanaan kegiatan hajatan supaya tidak terjadi kebingungan di strata desa. Beliau juga menyampaikan untuk menunda kegiatan-kegiatan yang berpotensi menimbulkan kerumunan. Terakhir beliau menghimbau untuk memaksimalkan penggunaan Dana Desa untuk keluarga yang diharuskan isolasi mandiri, sehingga tidak terjadi lagi keluarga isolasi mandiri yang keluyuran dikarenakan tidak tercukupinya kebutuhan pokoknya. Di akhir kegiatan Kapolsek dan Koramil Barat menyampaikan untuk saling mendukung dan terjalin Kerjasama yang solid pemerintahan desa terutama dengan Bhanbhinkamtibmas dan Babinsa sehingga segala permasalahan yang terjadi diwilayah desa dapat teratasi dengan baik.
SUTONO (KASI PELAYANAN)    MURYANI (KASI PEMERINTAHAN)    RUWIYANTO (KAMITUWO 01)    HADI CHRISTIANTO (KAUR KEUANGAN)    BUDIONO (KAMITUWO 02)    WAHYU FATHURROCHMAN (KASIE KESEJAHTERAAN)    AGGY VIKASUNTA (SEKRETARIS DESA)    JULIAN PERDANA PUTRA (KEPALA URUSAN TATA USAHA DAN UMUM)    ENJELIA NUR WANTINI (KEPALA URUSAN PERENCANAAN)