WEB LAMA
11 September 2021

PEMERINTAH DESA PURWODADI ADAKAN LOMBA TUMPENG NASI KUNING ANTAR RT

PURWODADI@MAGETAN.GO.ID,PURWODADI -- Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Desa Purwodadi dalam rangka memeriahkan hari  Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) yang ke-76 melakukan giat lomba tumpeng nasi kuning antar RT. Kegiatan tersebut sebagai satu wujud kecintaan kepada negara. Di kebon jero kawasan  benteng Kadipaten Purwodadi, puluhan ibu-ibu sedang membawa tampi berisikan nasi berwarna kuning yang berbentuk kerucut. Nasi tersebut, dikenal dengan nama nasi tumpeng. Sekitar 17 nasi tumpeng dari masing-masing RT yang ada di Desa Purwodadi diletakan di atas meja berbentuk persegi panjang. Nasi tumpeng tersebut, akan dinilai oleh 3 orang juri, yang berkompeten yang akan menilai baik dari segi rasa maupun penyajian. Kepala Desa Purwodadi Ibu Suci Minarni menuturkan, lomba tumpeng nasi kuning tersebut, merupakan kegiatan yang sudah masuk dalam APBDes Desa Purwodadi tahun 2021. Beliau menambahkan kegiatan seperti ini penting untuk dilaksanakan karena dengan adanya pandemi banyak kegiatan yang sudah masuk perencanaan kegiatan desa dengan terpaksa dibatalkan. Dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang berlaku serta meminimalisir jumlah peserta serta mempersingkat waktu pelaksanaan, kegiatan berjalan dengan aman dan lancar. Berbagai kreasi tumpeng menambah semarak kegiatan dan memunculkan banyak kreatifitas peserta dalam membuat tumpeng yang selain enak juga menarik secara tampilan. Pemerintah Desa berharap di masa pandemi seperti ini kegiatan-kegiatan PKK yang sudah masuk perencanaan kegiatan desa untuk tahun 2021 dapat dilaksanakan semua sehingga upaya pemberdayaan kader-kader perempuan di Desa Purwodadi dapat terjaga.
SUTONO (KASI PELAYANAN)    MURYANI (KASI PEMERINTAHAN)    RUWIYANTO (KAMITUWO 01)    HADI CHRISTIANTO (KAUR KEUANGAN)    BUDIONO (KAMITUWO 02)    WAHYU FATHURROCHMAN (KASIE KESEJAHTERAAN)    AGGY VIKASUNTA (SEKRETARIS DESA)    JULIAN PERDANA PUTRA (KEPALA URUSAN TATA USAHA DAN UMUM)    ENJELIA NUR WANTINI (KEPALA URUSAN PERENCANAAN)